KETAPANG – Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang kembali menyerukan agar masyarakat menyukseskan UAN 2011. Dinas meminta semua lapisan masyarakat mendukung pelaksanaan UN tingkat SMP.
“Seperti pelaksanaan UN tingkat SMA yang telah sukses dilaksanakan dengan aman, lancar dan terkendali kita kembali memohon kepada masyarakat untuk berbuat hal yang sama di UAN tingkat SMP,” ujar Panitia UN Dinas Pendidikan Ketapang, Arwinsyah, Jumat (22/4).
Arwinsyah mengungkapkan sedikitnya 42 koli soal UN SMP sudah tiba di Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang dalam keadaan utuh tanpa cacat, Jumat (22/4) pukul 06.00 WIB. Menenempuh jalur darat dikawal dengan tiga personil polisi dari Polda Kalbar.
Pendistribusian soal ujian ke 20 kecamatan di Kabupaten Ketapang akan mulai dilakukan Sabtu, dan Minggu, khusus untuk sekolah di kecamatan terjauh, seperti Manis Mata, dan Tumbang Titi, jaraknya hingga 300 kilo meter dari Ibu Kota Kabupaten, Ketapang.
“Untuk dalam kota, dan kecamatan-kecamatan terdekat kita akan mengantarakan soal UN per hari menjelang UN,” ungkapnya.
Proses pengamanan pendistribusian soal tidak jauh berbeda dengan pendistribusian soal UN tingkat SMA, dijaga dua pegawai Dinas Pendidikan, yang berkoordinasi dengan kepolisian di tingkat Polsek.
“Nah, seperti biasa juga kita meminta dukungan Polri, dan Satpol PP untuk mengelar razia di warnet, kafe-kafe dan sejumlah tempat nongkrong para pelajar selama UN SMP ini berlangsung,” ujarnya.
Terkait pelaksanaan ujian akhir nasional tingkat SMA, menurutnya semua berjalan lancar dan sukses, dari sekitar 2.866 peserta ujian hanya 28 diantaranya tidak ikut serta, seorang sakit dan 27 lainnya mengundurkan diri. Kawin, dan alasan ekonomi.
UN susulan dilakukan mulai 25-28 April dan dilaksanakan di Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang. Sedangkan UN tingkat SMP juga akan dilaksanakan 25-28 April di masing-masing sekolah penyelenggara, dengan 5.195 peserta. (pio)
Jumlah Perserta UAN SMP: 5.195
Jadwal:
Senin, 25/4/ 2011 pukul 08.00-10.00 WIB Bahasa Indonesia
Selasa, 26/4/ 2011 pukul 08.00-10.00 WIB Matematika
Rabu, 27/4/ 2011 pukul 08.00-10.00 WIB Bahasa Inggris
Kamis, 28/4/ 2011 pukul 08.00-10.00 WIB IPA
Razia:
Cafe
Warnet
Tempat nongkrong